Sukses salurkan bantuan BLT-DD, Ini Pesan Kades Banyumas

0
97
views

Pandeglang, Salakanews.com – Dengan upaya yang penuh semangat Pemerintah Desa Banyumas, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pandeglang, kembali melaksanakan tugas dari Pemerintah Pusat membagikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa atau BLT-DD tahap II tahun 2021. Jumat, (25 Juni 2021).

Ade Marji, Kepala Desa (Kades) Banyumas, mengatakan, jumlah keluarga penerima manfaat (KPM) BLT-DD tahap II tahun anggaran 2021 di Desa nya, adalah sebanyak 54 Kepala Keluarga.

Besaran bantuan yang diterima Rp 300 ribu perbulan untuk masing-masing penerima manfaat.

“Dengan penyaluran bantuan langsung tunai bersumber dari dana desa ini, kita harapkan bisa membantu warga yang saat ini masih terdampak akibat pandemi Covid-19,” ujarnya.

Untuk itu, ia mengharapkan, keluarga penerima manfaat BLT-DD, dapat memanfaatkan sebaik mungkin bantuan yang disalurkan saat ini.

Acara berlangsung transparan dan berjalan dengan lancar serta tetap mematuhi protokol kesehatan. (Red)