Pisah Sambut Kapolsek Pulosari, Iptu Erwin : Perpisahan bukan untuk berpisah akan tetapi untuk menambah kerinduan

0
135
views

Pandeglang, Salakanews – Usai serah terima jabatan di Mapolresta Pandeglang, jajaran Polsek Pulosari gelar acara pisah sambut. Acara pisah sambut Kapolsek di hadiri Camat Pulosari, seluruh kepala desa se-Kecamatan Pulosari, Koramil Jiput, kepala UPT, Tokmas, Toga dan seluruh OKP yang ada Di kecamatan Pulosari, Senin (20/6).

Iptu Erwin Heryadi, Kapolsek Lama yang kini dengan tugas baru sebagai Kapolsek Cigeulis digantikan oleh Iptu Agus Salim , Yang kini sekarang menjadi Kapolsek Pulosari yang dulunya menjabat sebagai KBO (Kaur Bin OPS) Sat Narkoba Polres Pandeglang.

Dalam sambutannya Iptu Erwin Heryadi menyampaikan permohonan Maaf dan terima kasih kepada Forkopimcam dan kepada tamu undangan lainnya, yang mana beliau sudah merasa nyaman dan sudah menganggap warga Kecamatan Pulosari seperti keluarga.

“Saya Ucapakan Banyak terimakasih kepada Camat Pulosari, seluruh kepala desa , kepala UPT Yang telah membantu saya selama saya bertugas disini, Saya atas nama pribadi memohon maaf selama bertugas 4 bulan lamanya. Semoga dengan kepemimpinan Kapolsek yang baru bisa Lebih baik lagi”Ucapnya

Iptu Erwin Heryadi,SH saat menyampaikan sambutannya (foto Salakanews)

“Perpisahan bukan untuk berpisah akan tetapi untuk menambah kerinduan” tambahnya.

Kemudian setelah itu dilanjutkan dengan kata sambutan pejabat yang baru Iptu Agus Salim, Dalam sambutannya ia menyampaikan permohonan izin kepada Forkopimcam dan tamu undangan yang hadir untuk bergabung dan bertugas sebagai Kapolsek Pulosari yang baru.

Iptu Agus Salim,S.E,M.M beserta Istri Ny Ita Dwi Agus Salim, Sedang memberikan Sambutan (Foto Salakanews)

“Saya harapkan kerja sama yang sudah berjalan di tingkatkan kembali dan saya akan segera berkoordinasi dengan semua kepala desa kecamatan Pulosari, Semoga disini saya bisa menjalankan tugas dengan amanah” ujarnya.

Sementara itu camat Pulosari A Suhaerudin, mengucapkan banyak terimakasih kepada Kapolsek lama yang sudah banyak membantu secara kedinasan, dan untuk Kapolsek yang baru bisa bersinergi dalam menjalankan roda pemerintahan di kecamatan Pulosari.

“Kami atas nama kedinasan mengucapkan terimakasih kepada pak Erwin yang sudah membantu dalam menjalankan tugas pemerintah, kepada Kapolsek yang baru

Semoga kita bisa bersinergi khusus dengan kaitan hukum dalam penanganan sisi hukum. Ucap camat Pulosari , A Suhaerudin

Acara Pisah Sambut ditutup dengan penyerahan cinderamata dan kenang-kenangan dari Iptu Erwin Heryadi kepada Forkopimcam, dan Kepala desa se-Kecamatan Pulosari, sekaligus foto bersama dengan beberapa tamu undangan yang hadir. (Land/red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here