GERAKAN MUDA ANDRA SONI TANGERANG RAYA GELAR DEKLARASI DUKUNGAN.

0
87
views

Kota Tangerang, salakanews.com – Relawan yang menamakan diri Gerakan Muda Andra Soni (GEMAS) Tangerang Raya menggelar deklarasi dukungan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, Andra Soni-Dimyati Natakusumah di Cafe Kembang Teleng, Pinang, Kota Tangerang, pada senin, (16/09/2024)

(foto : salakanews.com)

Relawan yang diinisiasi oleh kelompok anak muda ini bersama masyarakat dari berbagai macam kalangan kompak mendukung dan siap memenangkan Andra Soni-Dimyati di Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten periode 2024-2029 pada 27 November 2024 nanti.

Bahkan, mereka siap turun ke masyarakat dalam hal menyampaikan program-program unggulan Andra Soni-Dimyati, yakni sekolah gratis untuk SMA/SMK dan MA, baik sekolah negeri maupun swasta.

“Kita sebagai anak muda jangan antipati terhadap politik, kita harus dukung dan sampaikan program unggulan sekolah gratis ini sampai ke seluruh elemen masyarakat di Tangerang Raya dengan cara canvassing.”, jelas Habib selaku Ketua GEMAS Tangerang Raya di hadapan ratusan relawan serta masyarakat yang hadir dan bakal calon Gubernur Banten, Andra Soni.

Dalam kesempatannya, calon Gubernur Banten Andra Soni menyampaikan terima kasihnya serta apresiasi kepada Relawan GEMAS dan para tamu undangan yang hadir tersebut karena sudah mendeklarasikan dukungan kepadanya.

“Saya berterimakasih kepada ketua GEMAS, Habib, karena telah memfasilitasi pertemuan ini serta atas dukungan deklarasi ini. Hal ini semakin mendorong untuk terus bergerak dan berikhtiar meyakinkan masyarakat bahwa Andra Soni-Dimyati Insya Allah mampu memimpin Banten Maju, Adil Merata dan Tidak Korupsi,” tegas Andra.

Disampaikan juga harapan-harapannya kepada relawan GEMAS terkait visinya untuk mewujudkan Banten maju, adil merata dan tidak korupsi.

“Program sekolah gratis ini harus dirasakan oleh semua siswa/i di Banten. Kita ketahui, sekolah SMA/SMK/MA Negeri sudah gratis, tentu sekolah swasta juga. Hal ini perlu diatur pemerintah, agar mereka merasakan sekolah gratis,” tambah Andra.

Mantan Ketua DPRD Banten ini mengaku ingin mendedikasikan dirinya demi Banten maju. Peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Banten menjadi salah satu fokusnya, sehingga kedepannya dapat menjadi generasi berguna dan bermanfaat untuk memimpin Bangsa ini di masa mendatang.

Azis