Mengintip Kemeriahan Pelepasan Siswa SMPN 1 Pulosari Berikut Prestasinya

0
1189
views
Siswa XII SMPN 1 Pulosari, saat melakukan prosesi upacara adat, dalam acara pelepasan sekolah. (Foto: Land/Salakanews)

“saya selaku kepala sekolah merasa bangga dengan anak didik saya yang sudah bisa membawa nama baik sekolah ini, bisa menjadi juara satu dalam acara FLS2N perwakailan Kabupaten Pandeglang di tingkat Provinsi” — Dudung Mulyadi, Kepala SMPN 1 Pulosari

Salakanews, Pandeglang– Pelepasan Siswa Kelas IX SMP N 1 Pulosari digelar berlangsung meriah, kemeriahan itu tentu saja melibatkan berbagai pihak,  diantaranya dihadiri oleh seluruh masyarakat dan wali murid, (12/05/18).

Berbagai pertunjukan yang ditampilkan dari siswa SMPN 1 juga tak kalah menarik, salah satunya Pentas seni tari dengan mengusung tema Pertanian, penampilannya pun begitu memukau sehingga banyak diapresiasi oleh masyarak sekitar. Tema Pertanian yang diusung dalam pertunjukan itu bukan tanpa sebab, mengingat kultur dan adat istiadat yang ada di Kecamatan Pulosari tak bisa dilepaskan dari dunia pertanian, sekaligus profesi masyarakat sebagian besar sebagai Petani. Dengan demikian kreasi yang dimunculkan oleh anak-anak adalah bertema pertanian

Ketua Panitia Acara Pelepasan Yana Mulyan mengatakan, untuk mempersiapan acara pentas ini dibutuhkan waktu yang tidak sedikit, untuk pementasan kali ini saja Yana beserta siswa yang lainnya butuh waktu sekira satu bulan, karena menurutnya waktu sebanyak itu untuk memaksimalkan performance Agar bisa terlaksana dengan baik dan sukses.

sebuah pertunjukan kesenian tradisional yang mengangkat tema kehidupan Petani dan pertanian yang dibawakan oleh Siswa SMPN 1 Pulosari pada acara Pelepasan sekolah.
(Foto: Land/salakanews)

“dalam acara ini kami mengadakan pentas seni yang mengangkat tema tentang kehidupan Petani, Karena masyarakat di kita meyoritas berprofesi sebagai petani, untuk persiapan acara kami lakukan selama satu bulan, agar kegiatan bisa berjalan dengan lancar dan sukses” terang Yana.

Hal Senada  disampaikan oleh Yayah  salah satu Wali Murid yanghadir di acara itu sebagai tamu undangan. Dikatakannya acara pelepasan siswa tahun ini lebih meriah dibandingkan tahun sebelumnya, hal itu karena penyelenggaraan  acara dengan menampilkan pentas seni yang mengakat tema pertanian merupakan hal yang berkaitan dengan bidang yang digeluti oleh masyarakat Pulosari, khususnya sebagaian besar wali murid di sekolah itu. dan tentunya penampilan itu  memberikan wawasan dan pengetahuan bagi tamu undangan yang hadir.

“acara pelepasan tahun ini sangatlah meriah,  apalagi dengan adanya pentas seni  menambah suasana hidup  dan ramai dalam acara pelepasan siswa,” ungkap Yayah.

Sementara Kepala sekolah (Kepsek) SMPN 1 Pulosari Dudung Mulyadi mengatakan, pihaknya sangatlah bangga dengan siswa-siswi SMPN 1 Pulosari yang sudah membawa nama baik sekolah dengan perstasi yang sangat luar biasa. Hal itu terbukti ketika mengikuti Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkakat Provinsi, SMPN 1 Pulosari merupakan salah satu yangdapat menjuarai dan mewakili Kabupaten Pandeglang untuk tingkat Provinsi.

“saya selaku kepala sekolah merasa bnagga dengan anak didik saya yang sudah bisa membawa nama baik sekolah ini, bisa menjadi juara satu dalam acara FLS2N perwakailan Kabupaten Pandeglang Di tingkat Provinsi” ujarr Dudung dengan wajah berseri.

(Land/tam)