PADAKPA Salurkan Paket Sembako Kepada Kaum Dhuafa dan Yatim-piatu

0
186
views

Pandeglang, salakaNews.com – Paguyuban Budak Pandeglang (Padakpa) membagikan paket sembako ke sejumlah kaum dhuafa dan anak Yatim-Piatu di wilayah Pandeglang.

Pembagian paket sembako tersebut didistribusikan sejak tgl 9 hingga 12 Mei 2021. di beberapa desa dimana anggota Padakpa memiliki anak asuh yatim piatu dan warga dhuafa.

“Kegaiatan ini merupakan agenda rutin tahunan setiap menjelang Hari Raya Idul Fitri (lebaran) tujuan nya hanya untuk berbagi kegembiraan di hari yang fitri ini,” ujar Deni Ahmad Fanani selaku Pembina Padakpa, saat dihubungi salakaNews.com (Selasa, 11 Mei 2021).

Lebih lanjut dikatakan Deni, pendistribusian bingkisan tersebut melalui rekomendasi pengurus Padakpa kepada setiap anggota yang ada di desa dan kecamatan. Sehingga penyerahan bingkisan bisa langsung diserahkan anggota kepada anak yatim yang berada di desa dan kecamatan masing-masing.

“Dengan mekanisme pendistribusian seperti itu diharapkan akan menanamkan jiwa kepedulian sosial kepada setiap anggota Padakpa,” terangnya.‎

Sementar itu Suherman, Koordinator kegiatan ‎mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian Padakpa kepada masyarakat yang membutuhkan sentuhan dan uluran tangan.
“apalagi di hari Idul Fitri dan dalam kondisi pandemi Covid 19 ini” tandasnya.

Oleh karena itu kata dia, di masa pandemi ini sudah sepatutnya kita saling tolong menolong dan berbagi kebahagiaan bersama kaum dhuafa dan anak yatim.

“Adapun sumber dana yg PADAKPA gunakan murni dari iuran anggota Paguyuban Budak Pandeglang dan simpatisannya” ungkapnya.

Ade Sopyandi, SH. Kepala desa Sabi Bangkonol, kecamatan Keroncong, kabupaten Pandeglang mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurut Ade, amaliah sosial itu selain meningkatkan kepercayaan masyarakat pada paguyuban PADAKPA juga dapat menginspirasi bagi masyarakat terkait pentingnya tindakan nyata saling menolong dan peduli terhadap sesama.

“kegiatan bakti sosial ini perlu dikembangkan dan dilestarikan, karena amat membantu bagi warga yg membutuhkan, dan saya sangat mengapresiasi amal baik PADAKPA” katanya.

Hadir dalam penyerahan bingkisan tersebut pembina Padakpa Deni A Fanani, Ketua Umum Padakpa Asep Qosasih, Koordinator kegiatan Suherman, Anggota dan pengurus Padakpa, dan Ade selaku tokoh masyarakat sekitar.

(red)