Pandeglang, Salakanews – Polres Pandeglang melaksanakan penanaman 1999 pohon berbuah di Lapangan Cipacung, Jumat (10/01/2020). Penanaman pohon tersebut merupakan instruksi langsung dari Kapolri Jendral Polisi Idham Azis.
Kapolres Pandeglang AKBP Sofwan Hermanto mengatakan, Selain di lapangan Cipacung, kegiatan polri peduli lingkungan ini pun dilaksanakan serentak di mako polsek dan asrama kepolisian jajaran Polres Pandeglang.
“Saat ini Polres Pandeglang melaksanakan penanaman 1999 bibit pohon. Selain di lapangan Cipacung, kegiatan tersebut dilaksanakan secara serentak di Mako Polsek dan asrama kepolisian Polres Pandeglang,”kata Sofwan.
lebih lanjut Kapolres mengatakan, kegiatan tersebut merupakan program unggulan Polri. Selain untuk mencegah banjir, hasil tanamannya juga bisa langsung dirasakan oleh masyarakat.
“Hal ini guna mendukung program unggulan Kapolri dan juga bentuk kepedulian Kepolisian Resort Pandeglang terhadap lingkungan yang sehat dan asri,” imbuhnya. (Zis/Red)