UPTD PJJ Pandeglang Pasang Box Culvert untuk Atasi Banjir di Lampu Merah Maja 

0
366
views

Pandeglang, salakanewsUPTD Pengelolaan Jalan dan Jembatan (PJJ) Wilayah Pandeglang pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruangan (DPUPR) Banten lakukan perbaikan gorong-gorong dan lakukan normalisasi drainase serta memasang box culvert atau saluran drainase beton di jalan raya Labuan – Pandeglang yang tepatnya di lampu merah Maja.Sabtu (11/2).

Pengawas Lapangan UPTD PJJ Wilayah Pandeglang, Mufti mengatakan, box culvert merupakan kontruksi beton bertulang berbentuk kotak atau persegi yang memiliki fungsi serupa dengan gorong-gorong. Namun, dari segi kekuatan dan dimensi jauh lebih baik.

“Kita memilih box culvert karena lebih kuat menahan beban. Terlebih ini di wilayah kota, pemasangannya juga lebih cepat, selain pemasangan boxculvert kita jg akan memakai uditch untuk saluran pembuangan dari masyarakat kurang lebih hampir 200 meter sampe ke cidangiang dari perempatan lampu merah maja” ujarnya.

Kegiatan penanganan drainase ini dilakukan karna kondisi saluran di wilayah tersebut sudah hampir tidak berfungsi akibat banyak nya bangunan yang menutup saluran dan sulit nya melakukan normalisasi saluran sehingga penumpukan sedimentasi sampai menutupi saluran.

“Kita berharap kedepannya, agar masyarakat ikut menjaga saluran drainase setelah kita perbaiki drainasenya. Ini perlu kesadaran bersama bahwa menjaga fungsi daru saluran tidak hanya cukup oleh kita dari UPTD pmeliharaan jalan jembatan tapi juga butuh kepeduliam dari semua penerima manfaat dari ada nya saluran tersebut karna dampak dari kurang nya perhatian dalam menjaga fungsi saluran itu sangat menggangu dan berimbas pada kita semuanya” bebernya.

“Mohon do’a nya semoga pekerjaan ini bisa terlaksana sesuai rencana dan bermanfaat untuk kita semua. Terima kasih juga kepada seluruh lembaga beserta jajaran yang ikut juga men-support kegiatan ini, hususnya kepada satlantas polres dan polsek pandeglang dalam rangka pengalihan arus lalu lintas di jl.raya Pandeglang-Labuan” pungkasnya. (Land/red)