Nelayan Korban Tsunami Selat Sunda Dapat Bantuan 7 Perahu Dari ICMI Banten

0
184
views
ICMI Banten Sumbang 7 Perahu untuk Nelayan koran Tsunami Selat Sunda di Panimbang, Pandeglang. (foto: dok)

Pandeglang, salakaNews – Sebulan pasca bencana Tsunami yang menerjang wilayah selat sunda khususnya di Pesisir Pandeglang bagian barat dan selatan, kondisinya kini berangsur mulai membaik. Meski begitu ada beberapa lokasi yang warganya masih tergopoh-gopoh dalam mengembalikan kehidupannya pada kondisi normal. Hal itu dirasakan para nelayan yang saat ini hanya mengandalkan perahu sebagai alat mata pencaharian mereka di Laut.

Wujud kepedulian pada sesama, Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) Provonsi Banten menyalurkan bantuan berupa 7 perahu utuk para nelayan di  kampung Karang Mempeuk, Desa Tanjung Jaya, Kecamatan Panimbang, kabupaten Pandeglang.

Ketua ICMI Orwil Banten, Prof Lili Romli dalam sambutannya mengatakan, bantuan untuk para nelayan berupa 7 perahu diharapkan dapat memulihakan kondisi ekonomi mereka.

“Kita mengetahui bahwa para nelayan adalah korban yang paling terdampak tsunami. Bantuan ini (Perahu) semoga bisa  kembali menggerakkan roda ekonomi bagi nelayan di sekitar Tanjung Lesung,”  kata Lili, Kamis (24/1/2019)

Pengurus ICMI Banten saat berada di lokasi Pasca Tsunami Panimbang, Pandeglang, seusai menyalurkan sumbangan Perahu untuk para nelayan. (foto: dok)

Hal senada dikatakan Penasehat ICMI Banten Drs. H.A. Taufik Nuriman, MM, MBA. pihaknya berharap agar kondisi masyarakat nelayan segera pulih dan bangkit dari keterpurukan akibat bencana yang menimpa, selain masyarkat diminta untuk tetap oftimis dalam memhadapi musibah

“Masyarakat harus bisa sabar, ini merupakan Ujian dari Allah, jangan patah semangat dan teruslah beraktifitas,” kata Taufik Nuriman.

Sementara, Arsikum Hidayat perwakilan Nelayan sekligus ketua Himpunan Nelayan kampung Karang Mempeuk yang juga ketua RT.03 RW 06 Desa Tanjung jaya Kecamatan Panimbang, Pandeglang mengucapkan terima kasih kepada ICMI Banten atas kepeduliannya yang telah diberikan kepada nelayan yang ada di wilayah Panimbang.

“ Mayoritas warga di Karang Mempeuk ini adalah nelayan, jadi  kami mengucapkan terima kasih kepada ICMI Banten atas bantuan berupa perahu ini. Dengan dibantu perahu ini, sekarang  kami bisa melaut lagi,” ujar Arsikum Hidayat.

Koordinator Lapangan Relawan Kampung Yusef Cahyadi, yang melakukan pendampingan dalam program Donasi Perahu ini,  mengatakan bantuan dari ICMI menambah jumlah donatur yang konsen pada bantuan perahu yang dikelola oleh Relawan Kampung.

“Kami bersyukur, bantuan perahu dari ICMI ini menambah jumlah donasi perahu dari berbagai donatur bagi nelayan di Banten yg terkena dampak tsunami.” ujar yusef.

Sekedar diketahui, menurut data Dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Selain korban jiwa yang mencapai 400 orang lebih, kerugian fisik juga berdampak pada Perahu Nelayan yang mengalami kerusakan yang mencpai 420 Unit.

(redaksi)