Di Markas PAC PP Periuk, Abdul Syukur: Organisasi Tanpa Karya Adalah Organisasi Tanpa Faedah

0
104
views
ketua MPO Pemuda Pancasila kota Tangerang Abdul Syukur beri pengarahan pada pengurus dan anggota Pemuda Pancasila kecamatan Periuk kota Tangerang (foto: Alpon)
ketua MPO Pemuda Pancasila kota Tangerang Abdul Syukur beri pengarahan pada pengurus dan anggota Pemuda Pancasila kecamatan Periuk kota Tangerang (foto: Alpon)

Kota Tangerang, salakaNews.com – Sebuah organisasi dipandang baik dan bagus dapat dilihat dari beberapa aspek, salah satunya dari sisi kemanfaatan bagi lingkungan sekitar, tak hanya bagi anggota dan pengurusnya tetapi juga orang lain dapat merasakan faedahnya.

Hal itu dikatakan H Abdul Syukur Selaku ketua Majelis pertimbangan organisasi (MPO) di hadapan anggota dan pengurus anak cabang Pemuda Pancasila (PAC PP) kecamatan Periuk. Dalam acara silaturahmi dan konsolidasi antara Ketua MPO, ketua MPC dengan anggota dan pengurus di sekretariat PAC PP, Jln Prabu Kiansantang, kelurahan Sangiang Jaya, kec. Periuk, kota Tangerang (Ahad, 26/6/22).

“Organisasi tanfa sebuah karya adalah organisasi tanfa faedah, organisasi belum bisa dikatakan berhasil kalau belum bisa bermanfaat buat masyarakat, jadikan pemuda Pancasila di Periuk bermanfaat untuk masyarakat dan dekat dengan masyarakat” kata Abdul Syukur.
Dengan begitu lanjut dia, orang tidak akan negatif melihat organisasi ini.
Agar tetap bersinar jadikan organisasi ini dapat merangkul semua -anak muda yg potensial.

Pada kesempatan yang sama ketua Majlis Pembina Cabang (MPC) kota Tangerang,H Mulyadi memberikan arahan, untuk waktu yang akan datang sebelum pelaksanaan RPP serentak seluruh ranting harus sudah membentuk anak ranting, pembentukan tersebut minimal 50%, artinya pembentukan anak ranting jika dalam satu kelurahan ada 7 RT, minimal 4 RT sudah terbentuk.
Jika tidak ada realisasi dalam pembentukan tersebut tentu akan mempengaruhi pelaksanaan RPP serentak.

Untuk memastikan pelaksanaan tersebut diperlukan tindakan yang sederhana namun tercapai.
“untuk mencapai target tersebut diperlukan kekompakan, jaga kekompakan dan bangun semangat sebaik-baiknya” ujar Mulyadi.

Sementara ketua PAC PP Periuk, Tono Darusalam mengatakan, pada acara Silaturahmi dan Konsolidasi itu pihaknya menyampaikan program organisasi yang telah dikeluarkan MPC kota Tangerang. yakni terkait rekrutmen anggota yang sudah ber-KTA dengan jumlah seribu anggota lebih.

“saat ini anggota Pemuda Pancasila PAC Periuk yang sudah ber-KTA sebanyak 1.423 anggota” kata Tono.

Selain itu lanjut dia, dalam perekrutan anggota di setiap ranting dan pembentukan pokja-pokja Srikandi saat ini tengah berjalan sesuai arahan MPC Kota Tangerang.
(red)