Kota Tangerang, salakaNews.com – Pemilihan Ketua RW 03, Rawacana, kelurahan Gandasari, kecamatan Jatiuwung, kota Tangerang siap digelar. Pemilihan ketua RW di kota Tangerang terbilang cukup dinamis dan terasa nuansa demokratis.
Adapun calon yang akan dipilih ada tiga calon dengan latar belakang yang berbeda, ada yang dari anggota TNI aktif, karyawan Industri, dan wiraswasta. Sedangkan jumlah pemilih sebanyak 800 orang yang ada di RW tersebut.
Diantara ketiga calon tersebut, ada satu calon yang masih relative muda, dialah Topik Soleh, yang sebelumnya menjabat sebagai ketua RT 03. Kepada salakaNews.com Topik Soleh mengaku sebelum pencalonan ia didorong oleh tokoh masyarakat setempat untuk menjadi ketua RW03.
“ada dorongan dari tokoh masyarakat meminta saya untuk mencalonkan sebagai ketua RW03,” kata Topik, yang baru satu priode menjabat sebagai ketua RT03, di Rawacana, kelurahan Gandasari, kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Sabtu (27/2/2021).
Sebagai calon yang paling muda Topik akan siap menjadi pelayan masyarakat jika terpilih nanti sebagai ketua RW.
“insyaAlloh saya siap akan mengabdikan diri untuk masyarakat Rawacan, sebagai bagian dari amal bakti saya,” katanya.
Salah satu agenda yang akan dilakukan nanti, dirinya akan membereskan soal tenaga kerja di wilayahnya yang berdekatan dengan industri, karena sebagian besar masyarakat setempat berprofesi sebagai karyawan pabrik, dan kerap terjadi masalah buruh di lingkungannya.
“ini (masalah buruh dan tenaga kerja) memang sering terjadi masalah di lapangan, dan kita sebagai warga harus membantu bila itu menimpa warga kita” ujarnya.
(tam)