Plafon Ruang Bupati Ambruk, Awning di Alun-alun dan Pepohonan Tumbang

0
743
views
Istimewa, Kondisi Ruangan Bupati Pandeglang di Gedung Setda paska hujan deras disertai angin kencang

SalakaNews, Pandeglang – Hujan deras disertai angin kencang dan petir di wilayah perkotaan Pandeglang, melanda sekitar pukul 13.00 WIB, Rabu (17/10/2018). Akibatnya, plafon ruangan Bupati Pandeglang di gedung Setda, ambruk. Bahkan ada beberapa fasilitas di Alun-alun Pandeglang rusak parah.

Berdasarkan pantauan SalakaNews.com, arus lalu lintas dialihkan dari Alun – alun ke Jln. Raya Widagdo untuk mengantisipasi kemacetan. Karena, beberapa pohon tumbang menghalangi jalan.

Salah seorang pegawai Setda Pandeglang, yang enggan disebutkan namanya mengatakan, di ruangan Bupati Pandeglang hanya sebatas atapnya saja yang rusak. “Plafonnya aja itu mah yang rusak,” singkatnya.

Sementara, Kepala BPBD Pandeglang, Asep Rahmat mengatakan, hujan deras disertai angin kencang bermula pada Pukul 13 WIB lebih. Hal tersebut mengakibatkan beberapa pohon disejumlah titik tumbang, serta warung yang roboh. Beberapa kendaraan yang diparkir di pinggir jalan, juga ada yang tertimpa pohon.

“Ada beberapa pohon tumbang disejumlah titik. Termasuk disekitar Alun-alun, Ciekek dan terminal,” kata Asep Rahmat. (Zis/Red)