Musrenbangdes Koranji 2026: Dari Jembatan hingga BLT Jadi Usulan Utama

0
8
views

Pandeglang, salakanews- Pemerintah Desa (Pemdes) Koranji, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pandeglang sukses menyelenggarakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) untuk menyusun rencana kerja tahun anggaran 2027. Kegiatan ini menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan langsung aspirasi pembangunan di wilayah mereka.

Kepala Desa Koranji, Solehudin, mengungkapkan bahwa dalam pertemuan tersebut muncul berbagai usulan krusial dari warga. Fokus utama masyarakat masih tertuju pada peningkatan infrastruktur dasar yang menjadi penunjang aktivitas ekonomi sehari-hari.

“Dalam kegiatan ini, banyak usulan masuk dari warga terkait pembangunan jalan lingkungan, jembatan, dan Tembok Penahan Tanah (TPT),” ujar Solehudin saat memberikan keterangan usai acara.Selasa (20/01/26).

Selain pembangunan fisik, Musrenbangdes kali ini juga menyoroti program pemberdayaan dan kesejahteraan sosial. Solehudin menambahkan bahwa warga juga mengusulkan keberlanjutan Bantuan Langsung Tunai (BLT), program Ketahanan Pangan (Ketapang), serta sektor kesehatan.

“Isu kesehatan seperti penanganan stunting juga menjadi poin penting yang diusulkan warga agar kualitas hidup masyarakat Desa Koranji terus meningkat,” tambahnya.

Kegiatan yang berlangsung khidmat ini turut dihadiri oleh perwakilan dari pihak Kecamatan Pulosari, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Koranji, serta tokoh masyarakat setempat.

Seluruh usulan yang tertampung nantinya akan diprioritaskan dan diselaraskan dengan ketersediaan anggaran desa guna memastikan pembangunan yang tepat sasaran. (Red)