Meriahkan Hut RI ke-74, Pemuda RW 02 Kelurahan Bugel, Karawaci Pawai Obor

0
636
views
Pemuda RW 02 Bugel Meriahkan HUT RI ke-74 dengan Pawai Obor (foto: Rian/salakaNews)

Kota Tangerang, SALAKANEWS.com – Dalam rangka memperingati HUT RI ke – 74, warga RW 02 Kelurahan Bugel, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang menggelar pawai obor yang diikuti oleh 5 RT setempat. Sebanyak 150 peserta mengikuti kemeriahan acara itu, dengan dihadiri Lurah Bugel Junaidi Abdillah. Jum’at (16/8)

Pagelaran pawai obor yang dimulai pukul 19.30 wib dengan rute mulai dari Gang Perumahan Duta Asri menuju Jalan Aryawangsakara, Jalan Aryasantika, Jalan Galeong, Jalan Nambo dengan pengawalan Babinsa Kelurahan Bugel .

Dalam sambutannya, ketua pelaksana mengucapkan terimakasih sekaligus mengapresiasi peserta yang telah memeriahkan acara tersebut.

“Saya berterimakasih kepada warga RW 02 yang sudah berpartisipasi dan antusias dalam acara ini,” ujarnya. Seraya mengatakan semoga kegiatan ini menjadi kegiatan rutin tahunan yang menjadi ikon RW 02 dalam memperkuat rasa kebersamaan serta meningkatkan jiwa gotong royong”, katanya.

sementara Junaidi Abdillah selaku Lurah Bugel menyampaikan pesan serta motivasi kepada pemuda agar tidak melupakan sejarah dan menjadi penerus dalam kegiatan kegiatan positif.

Pemuda RW 02 Bugel, Karawaci Meriahkan HUT RI ke 74 dengan Pawai Obor, dikawal dari pihak kepolisian setempat (foto: Rian/salakaNews)

“Bangsa kita dahulu merdeka dengan cara bersatu melawan penjajah menggunakan bambu runcing untuk mengusir para penjajah tersebut, maka dari itulah kita sebagai generasi penerus moyang kita, mari kita sama tingkatkan kekompakan, gotong royong dan mengisi kegiatan yang positif di hari kemerdekaan ini”, ucapnya.

Acara yang bertujuan memperingati HUT RI ke-74 dengan semangat 45′ demi terciptanya rasa kebersamaan dan gotong royong masyarakat di RW 02 Kelurahan Bugel tersebut ditutup dengan ramah tamah dan sesi foto bersama.

Editor: tam

Kontributor: Rian