Diego Armando Maradona Meninggal Dunia

0
1191
views
Diego Armando Maradona, pesepak bola dunia yang melegenda menghembuskan napas terahir akibat serangan jantung, ia meninggal di usia 60 tahun (foto:net)

salakaNews.com – Diego Armando Maradona, Pesepak Bola dunia yang mengantarkan Argentina ke gelar Piala Dunia 1986, meninggal dunia pada rabu malam waktu setempat (25/11/2020). Akibat serangan jantung yang tidak terhindarkan, ahirnya ia menghembuskan napas terahirnya di kediamannya kota Tigre, Buones Aires, Argentina.

Maradona dianggap sebagai salah satu dari pemain pesepak bola terhebat sepanjang masa sebelum ahirnya ia terperosok pada narkoba dan alkohol yang merusak karirnya.

Sementara Presiden Argentina Alberto Fernandez menetapkan tiga hari berkabung menyusul berpulangnya Diego Maradona, Rabu waktu setempat. Maradona meninggal pada usia 60 Tahun.

Diego Maradonabersama dokter saat ia berbaring di rumah sakit sebelum beberapa hari kemudian menghembuskan napas terahirnya (foto:IGnet)

Sejumlah supporter berkumpul di jalan-jalan kota setempat, tak ketinggalan sejumlah karangan bunga mulai berdatangan ke rumah duka.

Maradona kerap disebut “si tangan Tuhan”. Juru bicara Maradona, Sebastian Sanchi mengatakan, Ia meninggal akibat serangan Jantung di rumahnya, di kota Tigre, Ibu kota Argentina Buoenos Aires, setelah sebelumnya ia pulih menjalani oprasi otak awal bulan ini, sehingga pihak rumah sakit membolehkannya pulang.

Sementara itu, masyarakat di kota setempat berharap nama Diego Armando Maradona dijadikan sebagai nama salah satu stadion Naples sepak bola termegah di negara itu yakni Stadion San Paolo Diego Armando Maradona, atau ‘San Paolo-Maradona”

(red)