PANDEGLANG, Salakanews – Camat Picung, Ahmad Fitoni sangat menyayangkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap II untuk warga yang terdampak virus corona atau Covid-19 di Desa Pasir Sedang, Kadu Pandak dan Desa Kadu Bera, belum juga disalurkan kepada warga yang berhak.
Padahal, uang untuk penerima BLT DD tahap II sudah ditranfers ke rekening desa masing-masing sejak bulan Juli 2020 kemarin.
“Ia benar uang untuk BLT DD tahap II memang sudah diambi,” kata Fitoni kepada Salakanews.com melalui pesan singkat, Rabu (12/8/2020).
Namun, saat ditanya terkait lambatnya penyaluran BLT DD tahap II kepada warga yang terdampak virus corona atau Covid-19,
mantan sekretaris dinas pemuda dan olahraga (Dispora) itu tidak mengetahui kendalanya secara pasti.
“Namun kendala lain saya tidak tahu, tapi insya allah secepatnya akan di realisasikan,” tegasnya.
Fitoni pun mengaku jika dirinya sering kali mengingatkan kepada kepala desa agar BLT-DD tahap II untuk segera disalurkan. Namun, dirinya tidak bisa berbuat banyak lantaran kewenangan tersebut ada di pihak Desa.
“Saya selalu ingatkan kades, selalu kasih arahan kepada kades untuk segera di bagikan, yah tapi apalah daya toh kewenangan semua ada di kepala desa,” imbuhnya.
Terpisah, Kepala Desa Kadubera, Jakria mengaku akan segera menyalurkan BLT DD tahap dua pada minggu-minggu ini. Itu pun akan disalurkan pada saat dirinya tidak ada kesibukan.
“Insyaallah sugan teuaya kasibukan Jumat sore (jika tidak ada kesibukan Jumat ini akan disalurkan),” singkatnya. (Zis/Red)